CARA MEMBUAT SAYUR ASEM

RESEP SAYUR ASEM

SAYUR ASEM Adalah masakan yang sangat terkenal di nusantara, sayur asem banyak kita jumpai di Jawa, Sayur asem sangat sehat di sajikan untuk pendamping lauk sehari hari, cara membuatnya pun sangat mudah, dengan bahan pokok yang dapat di jumpai di pasar, dan jangan lupa sandingkan sayur asem dengan sambal terasi, tempe goreng dan ikan asin, sangat menggoda selera sekali, Mari kita simak resep sayur asem berikut ini :

Bahan :

Jagung manis 2 buah, potong menjadi beberapa bagian.
Kacang panjang 1 ikat, potong pendek sekitar 3 cm.
- Kacang tanah 150 gram 
- Lengkuas 3 cm 
Labu siam 2 buah 
- Air 700 ml 
- Asam jawa  1 sdm 
- Gula merah 40 gram 

Bumbu Halus :

- Cabai merah 3 buah 
- Bawang merah 9 butir 
- Bawang putih 5 siung 
- Kemiri 5 buah 
- Terasi secukupnya
- Garam secukupnya

Catatan : haluskan semua bumbu di atas.

Cara Membuatnya :

1. Siapkan panci dan masukkan air lalu rebus hingga air mendidih.
2. Setelah air mendidih, masukkan bumbu halus yang telah di haluskan sebelumnya.
3. Kemudian di susul dengan memasukkan jagung manis dan juga kacang tanah.
4. Selanjutnya masukkan juga labu siam dan lengkuas, tunggu sekitar 4 menit.
5. Yang terakhir,  masukkan gula merah dan asem jawa, tunggu sekitar 5 menit atau hingga semua bahan matang.
6. Angkat dan sayur asem jawa siap di hidangkan.

Mudah bukan membuat sayur asem, Semoga resep ini bermanfaat bagi bunda di rumah.






Baca juga :


CARA MEMBUAT SAYUR ASEM CARA MEMBUAT SAYUR ASEM Reviewed by IDEASBOOK on 12:22 AM Rating: 5

No comments

FOLLOW US @ INSTAGRAM